Translate

Saturday, April 29, 2017

TIPS LIBURAN DI KABUPATEN PACITAN

Berlibur yuk ke Pacitan....
Kawasan wisatanya tidak kalah cantiknya dengan kota lain. Tidak hanya 1 atau 2 tapi dikota ini punya puluhan kawasan wisatan yang wow banget... Pantai ada.. Goa ada... Sungai, pastinya... komplitkan. Nah...  kita atur rute wisatanya agar liburan anda lebih maksimal. Ini salah satunya....

PAKET LIBURAN 1 HARI 

Apabila anda datang dari arah utara atau timur Kabupaten Pacitan (trenggale, surabaya, madiun dan sekitarnya) pagi hari anda datang sekitar pukul 5 atau 6 pagi langsung ke pemandian air hangat Tirto Husodo. Gunakan waktu 1 sampai 2 jam disana dan bergegas kearah barat. Makan pagi di Pacitan kota atau sarapan di punung. 
Setelah dirasa cukup maka anda lanjutkan ke Goa Gong untuk menikmati keindahan goa yang menurut www. jalankemana.com goa ini adalah salah satu goa yang terindah seasia tenggara. Anda dapat menggunakan waktu 2-2,5 jam disini untuk menikmati eksotika Goa ini dan juga dapat membeli aneka cindra mata seperti batu akik, kaos dan juga aksesoris lain. kemudian anda bisa langsung bergegas ke Pantai Klayar. Dipinggir pantai sore hari akan lebih nyaman, karena matahari sudah tidak terlalu terik. 
Apabila dirasa masih ada waktu setelah dari Pantai Klayar sebelum kembali kerumah anda bisa mampir dahulu di pantai Ngiroboyo atau Sungai maron atau Pantai Buyutan bisa juga anda mampir dahulu ke Pantai Banyu tibo. Jarak tempuh kawasan tersebut tidak terlalu jauh dari Pantai Klayar. Selanjutnya anda bisa kembali kerumah dengan keadaan yang sudah segar kembali dan siap berkarya.

 Apabila anda datang dari arah barat Kabupaten Pacitan (yogyakarta dan sekitarnya) anda bisa fokus di kawasan wisata Pacitan barat seperti, Pantai Banyu Tibo, Pantai Buyutan, Pantai Klayar, Pantai Ngiroboyo dan sungai maron. disungai maron ini anda bisa menikmati sepanjang sungai dengan menggunakan perahu. mengenai penginapan dan warung makan sudah banyak berdiri di Pantai Klayar jadi anda tidak usah bingung mau makan atau sekedar beristirahat sejenak di Pantai Ini. kemudian anda bisa kembali kerumah.

PAKET LIBURAN 2 HARI 

Liburan anda cukup memiliki waktu dibanding liburan paket 1 hari. Untuk anda yang datang dari timur dan utara kota Pacitan (trenggale, surabaya, madiun dan sekitarnya) pagi hari anda datang sekitar pukul 5 atau 6 pagi langsung ke pemandian air hangat Tirto Husodo kemudian anda makan pagi di pacitan kotan selanjutnya anda bisa melanjutkan ke teleng ria, etalase geo park, pantai pancer door, pantai srau dan juga pantai watu karung lalu anda bermalam di hotel yang berada di kota pacitan. Malam harinya anda bisa menikmati makanan yang dijajakan dari kakilima hingga kelas resto tersedia di kota ini.
Pagi harinya anda bisa melanjutkan agenda wisata anda. Bisa langsung menuju ke arah barat kota dan makan pagi di Kecamatan Punung Kemudian melanjutkan perjalanan ke Goa gong. Disana anda akan menikmati keindahan bebatuan goa gong yang luar biasa. Anda bisa berfoto dan juga belanja pernak pernik yang dijajakan masyarakat sekitar Goa gong. 
Setelah anda puas di Goa gong anda bisa melanjukan perjalanan ke Pantai yang memiliki icon seruling samudera dan sponx of java yaitu Pantai Klayar. Selain panorama disana anda bisa merasakan sensai bermain ATV disana dengan sircuit hamparan pasir putih bersih dispanjang pantai ini. 
Tidak jauh dari Pantai Klayar ada deretan pantai lain yang keren banget. Disebelah barat Pantai Klayar ada Pantai Banyu tibo dan  Pantai Buyutan. Dan sebelah timur Pantai klayar ada Pantai ngiroboyo dan amazonya pacitan yaitu Sungai Maron yang bermuara di Pantai ngiroboyo. Anda bisa menikmati alam sepanjang sungai ini dengan mengendarai perahu yang yang disewakan oleh masyarakat sekitar. Kapasitas penumpang 7 orang dewasa. Mengenai harga bisa langsung negosiasi di lokasi. 
Apabila waktu liburan anda sudah habis namun anda belum puas, anda bisa berkunjung kembali kapanpun juga. Selamat berlibur......//Erp//Ewa

No comments:

Post a Comment